BELI BUKU DI TOKOPEDIA.COM

Tips untuk Menghadapi Ujian Nasional

Monday 22 April 20130 comments

Ujian Nasional adalah kegiatan pengukuran pencapaian kompetensi peserta didik pada beberapa mata pelajaran tertentu dalam kelompok mata pelajaran ilmu pengetahuan dan teknologi dalam rangka menilai pencapaian Standar Nasional Pendidikan.

Tips untuk Menghadapi UN Ujian Nasional

Jaga Kesehatan
Kesehatan adalah yang utama. Maka dari itu perlu kita jaga. Menjaga kesehatan bisa kita lakukan dengan cara makan dan olahraga yang teratur serta istirahat yang cukup. Jangan terlalu banyak begadang.


Ikut Kegiatan Belajar Mengajar
Kegiatan Belajar Mengajar memang hal pokok saat kita sekolah. Dengan mendengarkan dan memperhatikan guru saat mengajar, akan membuat kita semakin percaya diri saat akan menghadapi ujian.

Ikut Les atau Bimbel
Selain harus mengikuti Kegiatan Belajar Mengajar dengan baik, ada juga cara yang lain untuk kita menimba ilmu disaat waktu kita luang. Misalnya dengan mengikuti les atau bimbingan belajar diluar sekolah.

Kumpulkan Referensi
Mengumpulkan referensi sangat membantu kita dalam belajar. Selain pelajaran yang diberikan oleh guru, kita juga bisa memanfaatkan referensi lain seperti buku referensi ujian nasional yang dapat Anda beli di toko-toko buku ataupun toko online.

Latihan Soal
Dari dulu sampai sekarang, ujian nasional ya seperti apa yang kalian ketahui. Jadi, latihlah otak dengan biasa mengerjakan soal-soal ujian nasional tahun sebelumnya. Karena soal biasanya tidak jauh berbeda dengan ujian nasional yang akan datang. Dan melatih otak dengan mengerjakan latihan soal-soal juga akan membantu kita pada waktu ujian.

Berdoa dan Minta Restu
Setelah usaha kita lakukan secara mantap dan maksimal. Sekarang waktunya kita memohon doa kepada Yang Maha Kuasa, agar kita bisa mengerjakan soal ujian dengan mudah, dapat lulus ujian dan lulus dengan nilai yang memuaskan. Namun jangan lupa, sebelum berdoa haruslah kita beribadah dahulu dan meminta restu ke orangtua kita. Karena doa orangtua senantiasa ikhlas mengiringi keberhasilan kita semuanya.

Sumber: http://asal-coret.mywapblog.com
Share this article :

Post a Comment

 
Support : Soal dan Pembahasan | Kumpulan Soal | Pembahasan Soal
Copyright © 2011. SOAL DAN PEMBAHASAN - All Rights Reserved
Proudly powered by Blogger