BELI BUKU DI TOKOPEDIA.COM

Soal Ujian Nasional Bahasa Indonesia SMA/MA 2012

Friday, 10 May 20130 comments

Paragraf berikut untuk soal nomor 1 s.d. 3.
Bacalah dengan cermat!
(1)  Ratusan batu nisan berderet di Punggungan Dughla, 4.830 meter dari permukaan laut itu memuat nama pendaki puncak gunung itu. (2) Kabut tipis menyamarkan nama-nama yang dipahat di batu itu. (3) Berada di jalur utama pendakian Gunung Everest, deretan nisan tanpa jasad itu mencekam setiap pendaki yang hendak menjajal puncak tertinggi bumi. (4) Nama-nama itu adalah mereka yang hilang atau tewas di Everest sejak gunung ini pertama kali didaki. (5) Scott Fischer salah satu nama legende yang dipahatkan di batu nisan itu tewas bersama tujuh pendaki lain dalam tragedi Mei 1996.

1.    Ide pokok paragraf tersebut adalah ....
A.    batu nisan tanpa jasad
B.    tewasnya tujuh pendaki
C.    kabut tipis di Gunung Everest
D.    pendakian pertama Gunung Everest
E.    deretan batu nisan di Gunung Everest
LIHAT PEMBAHASAN

2.   Kalimat yang merupakan opini dalam paragraf tersebut adalah nomor ....
A.   (1)
B.   (2)
C.   (3)
D.   (4)
E.   (5)
LIHAT PEMBAHASAN

3.    Kalimat yang menggunakan kata tidak baku adalah nomor ....
A.   (1)
B.   (2)
C.   (3)
D.   (4)
E.   (5)
LIHAT PEMBAHASAN

Paragraf berikut untuk soal nomor 4 dan 5.
Bacalah dengan cermat!
(1)  Penelitian Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia (YLKI) terhadap Air Minum Dalam Kemasan (AMDK) yang diproduksi oleh 21 perusahaan menemukan AMDK gelas yang tidak layak minum. (2) Selain itu, ada yang layak minum, tetapi dengan catatan habis dicermati lagi proses produksinya. (3) Jika tidak, ia bisa menjadi tak layak minum. (4) Penelitian YLKI ini dilatarbelakangi oleh ditemukannya AMDK gelas yang tercemar karena bocor dan ditemukannya nomor register yang berbeda-beda dalam satu dus. (5) Bahkan, ada AMDK yang kandungan koloninya jauh melebihi SNI sementara tanggal kedaluwarsa AMDK tersebut masih satu tahun lebih.

4.   Kalimat utama paragraf tersebut adalah nomor ....
A.  (1)
B.  (2)
C.  (3)
D.  (4)
E.  (5)
LIHAT PEMBAHASAN

5.  Pernyataan yang sesuai dengan isi paragraf adalah ...
A.  Standar SNI untuk AMDK gelas boleh melebihi asal batas waktu kedaluwarsanya masih lama.
B.  Konsumen harus berhati-hati dengan AMDK gelas karena banyak AMDK gelas yang tidak layak minum.
C.  Kandungan koloni pada AMDK gelas tidak akan berubah sejak dari pabrik hingga konsumen.
D.  YLKI hanya bertugas meneliti AMDK gelas dan tidak perlu meneliti AMDK botol atau galon.
E.  Kandungan plastik pada kemasan tidak akan mencemari air minum mesti diletakkan di tempat yang tidak layak.
LIHAT PEMBAHASAN

Tabel berikut untuk nomor 6 dan 7.
Cermatilah dengan saksama!
Perkembangan Harga Elpiji 50 kg
Tahun 2008
Bulan Harga per kg (Rp)
Januari Rp 7.900,00
April Rp 6.800,00
Juli Rp 6.900,00
Agustus Rp 7.200,00

6.   Pernyataan yang sesuai dengan tabel tersebut adalah ...
A.  Harga elpiji bulan Juli lebih tinggi dibandingkan dengan bulan April.
B.  Harga elpiji bulan Januari ke Agustus mengalami kenaikan.
C.  Kenaikan harga tertinggi elpiji pada bulan April - Juli.
D.  Kenaikan harga elpiji April - Juli sama dengan kenaikan pada Juli - Agustus.
E.  Penurunan harga elpiji Januari - April sama besar dengan kenaikan harga Juli - Agustus.
LIHAT PEMBAHASAN

7.   Simpulan yang tepat berdasarkan tabel tersebut adalah ...
A.  Harga elpiji setiap bulan pada tahun 2008 selalu mengalami kenaikan.
B.  Pada tahun 2008 harga elpiji mengalami kenaikan cukup tinggi.
C.  Pada tahun 2008 harga elpiji tampak stabil.
D.  Harga elpiji tahun 2008 mengalami turun-naik.
E.  Setiap bulan harga elpiji mengalami perubahan harga yang sangat besar.
LIHAT PEMBAHASAN

Cermati kutipan hikayat berikut untuk menjawab soal nomor 8 s.d. 10!
Maka, sahut perdana menteri, hai nakoda kapal! Apa gunanya tuan hamba membawa kain yang baik-baik ini kepada hamba? Karena sebab berdakwa ini tuan hamba mengupah hamba. Tiadalah hamba mau mengambil dia. Bawalah kembali dahulu. Maka, hendak pun kami, maka ia menghukum atas seorang tiada dengan pembawaannya itu jadi menang dia berhukum; melainkan apakala barang siapa yang benar itu kami benarkan dan kami serta dia. Jikalau anak kami sesekalipun apabila salah, kami salahkan juga. Janganlah nakoda sangka lagi yang demikian itu. Maka katanya kepada perempuan itu. “Tatkala dahulu istri siapa engkau ini.” Maka, sahut perempuan itu, “Ya, Tuan Hakim! Bahwasanya hamba istri nakoda, hamba tiada tahu bersuami tiga atau dijamah orang lain daripada nakoda ini.”
Maka kata orang muda itu, “Hai perempuan yang bid’ah celaka yang menduakan suami! Maka tatkala engkau peristri, bukankah engkau sudah mati? Beberapa kali keluargamu untuk menanamkan tiada aku izinkan. Aku pinta hanyutkan ke laut dan aku bersama-sama. Daripada kasihku akan engkau maka setengah umurku bahagiakan akan dikau. Maka dengan kurnia Allah engkau dikembalikan hidup dalam dunia.”
(Hikayat Bayan Budiman)

8.  Karakteristik Melayu Klasik yang terdapat pada kutipan tersebut adalah ....
A.  istanasentris, dewa-dewa
B.  istanasentris, kesaktian
C.  kesaktian, kemustahilan
D.  kemustahilan, struktur bahasa
E.  kemustahilan, dewa-dewi
LIHAT PEMBAHASAN

9.  Inti cerita Melayu Klasik tersebut adalah ....
A.  Seorang perempuan menggoda perdana menteri.
B.  Perdana menteri yang tidak mau disuap.
C.  Perdana menteri marah kepada nakhoda kapal.
D.  Hakim akan berlaku adil kepada semua orang.
E.  Seorang suami sangat setia kepada istrinya.
LIHAT PEMBAHASAN

10.  Nilai moral yang terdapat pada kutipan Melayu Klasik tersebut adalah ....
A.  Kesetiaan seorang istri kepada perintah suami.
B.  Perlakuan adil seorang perdana menteri.
C.  Perempuan yang baik yang tidak pernah berbohong.
D.  Hakim selalu tunduk kepada tradisi kerajaan.
E.  Nah koda kapal yang digoda oleh perempuan nakal.

11.  Cermatilah paragraf berikut!
Mereka terkejut melihat harimau sangat lincah melepaskan Pak Balam dari cengkeramannya. Harimau itu menghilang ke dalam hutan yang sangat gelap di tengah malam itu. Dengan cepat mereka berlari dan menuju ke tempat Pak Balam terbaring. Dalam cahaya samar-samar dari potongan kayu yang menyala, mereka melihat betapa kaki kiri Pak Balam lukanya bengkak sekali, betisnya kena gigitan harimau, daging dan otot betis koyak hingga kelihatan tulangnya yang putih, dan darah mengalir berwarna merah.

Frasa adjektiva yang tepat untuk memperbaiki frasa yang  bercetak miring dalam paragraf tersebut adalah ....
A.  sangat besar, besar benar, teramat banyak
B.  sangat besar, amat parah, amat banyak
C.  cukup besar, sakit sekali, bagaikan air
D.  agak besar, dalam sekali, tak tertahankan
E.  tinggi besar, paling lebar, seperti air

12.  Cermatilah paragraf berikut!
Jasa-jasa ekologi yang terdapat di Kawasan Ekosistem Leuser mencakup penyediaan air bersih, pengendalian erosi sehinggabanjir, pengaturan iklim lokal, penyerapan karbon, perikanan air tawar, bahwa keindahan alam pendukung industri pariwisata. Jasa-jasa ini hanya dapat tersedia maupunKawasan Ekosistem Leuser dijaga dan dipelihara fungsinya sebagai suatu kesatuan interaksi yang utuh.

Kata penghubung yang tepat untuk memperbaiki kata penghubung yang bercetak miring pada paragraf tersebut adalah ....
A.  atau, tetapi, sebab
B.  yaitu, bahkan, bahwa
C.  serta, yakni, dan
D.  dan, serta, jika
E.  karena, misalnya, apabila
Share this article :

Post a Comment

 
Support : Soal dan Pembahasan | Kumpulan Soal | Pembahasan Soal
Copyright © 2011. SOAL DAN PEMBAHASAN - All Rights Reserved
Proudly powered by Blogger